Dikutip dari buku "Mereka Bertanya, Islam Menjawab"
Pertanyaan:
Jika umat Islam mengikutri satu Al-Qur'an yang sama, mengapa ada begitu banyak golongan dan mahzab yang berbeda-beda di kalangan umat Islam?
Jawaban:
1) Kaum Muslimin harus bersatu
Memang benar bahwa kaum muslimin saat initerpecah menjadi beberapa golongan. Menyedihkannya, perpecahan semacam itu sama sekali tidak didukung oleh Islam. Islam menghendaki pemupukan persatuan di antara para pemeluknya.
Dalam Al-Qur'an:
"Dan berpeganglah kamu semuanya kepada tali (agama) Allah, dan janganlah kamu bercerai berai..." (Ali Imran: 103)
Tali Allah mana yang disebut dalam ayat ini? Itulah Al-Qur'an. Al-Qur'an adalah tali Allah yang harus dipegang teguh seluruh kaum muslimin.
Ada penekanan ganda dalam ayat ini. Disamping berfirman, "Berpeganglah kamu semuanya," Allah juga berfirman, "Jangan berpecah-belah."